Komponen Website, Apa Saja Sih?

Wednesday, 24 August 2022

Komponen Website, Apa Saja Sih?

Komponen Website, Apa Saja Sih? – Ketika kita membangun sebuah website, akan lebih mudah jika kita mengetahui komponen website nya. Sebab kita tahu dalam pembuatan website, mengetahui komponen bisa membantu kita memaksimalkan fungsi dari komponen tersebut. Sehingga tidak hanya sekedar sebagai fungsi yang begitu saja namun juga bisa dikembangkan.

Baca Artikel : Hal yang Dilakukan Setelah Memiliki Website?

Tidak hanya tampilan saja, pengoptimalan SEO juga sangat bisa dilakukan dalam komponen website. Sehingga hasilnya SEO halaman website tersebut bisa terangkat.

Apa saja sih komponen website dan bagaimana cara pengoptimalannya?

Komponen Website, Apa Saja Sih?

Ada beberapa jenis komponen website, mulai dari header sampai dengan footer. Apa saja sih komponen website tersebut?

Komponen Website
Komponen Website

1. Header

Header adalah salah satu komponen paling atas dari website. Header ini digunakan untuk menunjukkan gambar dan konten utama yang memikat. Dari sini pengunjung akan merasa terkesan dan lanjut scroll sampai bawah.

Dengan fungsinya ini, kamu perlu memaksimalkan penggunaan header untuk mengisinya dengan konten yang menarik.

Isi dengan konten yang memikat, gunakan gambar yang menarik dan juga jangan lewatkan tombol CTA sehingga mereka yang tertarik tahu arahnya kemana.

Oiya untuk keperluan SEO, jangan lupa sisipkan keyword dalam konten header ini ya! Hal ini sangat membantu halaman kamu ditemukan di mesin pencari.

Header dari Web101
Header dari Web101

Tawarkan produk/layanan yang ingin kamu unggulkan, pastikan header kamu sesuai, berikan tombol CTA yang tepat sehingga pengunjung website bisa mengakses website kamu dengan baik. 

2. Navigasi

Selanjutnya adalah komponen navigasi website. Sesuai dengan artinya yaitu petunjuk navigasi website berisi menu yang mengarahkan ke halaman internal website lainya.

Menu ini harus ada dalam website karena digunakan sebagai pengarah pengunjung website yang ingin mengeksplor websitemu lebih jauh.

Tidak melulu berbentuk deretan menu, navigasi ini sebenarnya bisa berbentuk icon atau gambar namun tetap pada fungsinya yaitu mengarahkan pengunjung ke arah halaman internal lainya.

Halaman Navigasi Website

Misalnya menu pada website WEB101 di atas, dimana jika pengunjung ingin melihat harga pembuatan website maka bisa langsung masuk di halaman Paket Website.

Jadi seperti itulah kehadiran menu website yang masuk dalam komponen website.

3. Konten Utama

Konten adalah salah satu komponen utama website. Salah satu tujuan website dikunjungi adalah karena ingin mengetahui informasi yang dibutuhkan.

Informasi utama ini umumnya ada pada konten utama website. Sehingga bagi pembaca jawaban yang ia butuhkan ada pada konten ini.

Konten Utama Website
Konten Utama Website

Dalam membuat konten utama website pastikan kamu sudah menulisnya dengan benar dan lengkap. Sehingga pengunjung website bisa memahami konten dengan baik.

Pun konten website perlu disampaikan dengan bahasa simpel namun lengkap sehingga pembaca bisa memahami isinya dengan mudah.

Dengan begitu informasi yang ingin kamu sampaikan berhasil dan juga meningkatkan lead penjualan agar calon konsumen deal dengan jasa/produk yang kamu tawarkan.

Penggunaan kata yang sulit dipahami hanya akan menghalangi seseorang untuk memahami kontenmu dengan baik.

Jadi dalam membuat konten buat dengan baik ya!

4. Sidebar

Sidbar Website

Sidebar adalah salah satu komponen pelengkap untuk website. Umumnya digunakan untuk men-spotlight konten tertentu agar mendapatkan lead tinggi.

Sidebar digunakan untuk menjaga kerapihan, menampilkan konten tertentu, maupun menampilkan promo atau event konten.

5. Footer

Footer adalah bagian paling bawah dari website. Memang footer adalah bagian paling akhir namun informasi yang bisa disisipkan dari footer ini cukup banyak dan lengkap.

Footer Website
Footer Website

Footer website bisa diisi dengan elemen tambahan misalnya link halaman internal lainya untuk mendukung website atau informasi lain.

Banyak website yang menggunakan footer sebagai tempat untuk mewadahi link maupun informasi kontak, sosial media maupun media pembayaran.

Bagaimana dengan footer website mu? Apakah diisi dengan informasi lainya?

Semakin mudah memahami komponen website maka akan semakin mudah dalam mengembangkan website tersebut.

Baca Artikel Tentang : Bagaimana Cara Membuat Artikel Website yang Bagus?

Buat Website Mudah Di Web101

Daripada bingung dan ribet buat website sendiri akan lebih mudah menggunakan jasa pembuatan website. Jasa website profesional yang cocok banget untuk UMKM karena harga pembuatannya mulai dari 350an. Layanan website murah yang cukup terjangkau untuk para UMKM.

Buat website terbaik kamu dengan memilih desain website terbaik di Web101!

bikin wesbite murah

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

jasa website murah

Portofolio Terbaru

Pin It on Pinterest

Share This
bikin wesbite murah