Jasa Pembuatan Website Berkualitas – Punya website bisnis dan sudah menerapkan SEO tapi kok hasilnya sama aja dari waktu ke waktu?
Hmm… jika terjadi seperti ini mungkin saja website Anda belum bekerja secara optimal atau secara sederhana kualitas website Anda masih dibawah kriteria sehingga perlu pengoptimalan lebih lanjut agar website lebih matang untuk akses untuk umum.
Kurangnya kualitas website selain dari performa juga bisa berasal dari design dan tampilan website dimana masih memiliki navigasi yang rumit, informasi yang terlalu padat ataupun penataan layout yang masih berantakan.
Masalah design dan tampilan ini sebenarnya bisa dibantu dengan penggunaan jasa pembuatan website berkualitas dan dioptimalkan seiring berjalannya waktu. Namun untuk pengisian konten dan performa memang perlu diberi perhatian lebih serius agar kualitas website diragukan.
Kenapa sih website perlu dilakukan pengoptimalan? Dan bagaimana saja kriteria website yang bagus itu?
Di artikel berikut mari kita cari bersama jawaban dari pertanyaan di atas.
Kenapa Wbsite Perlu di Optimalkan?
Banyak orang yang menginginkan websitenya bisa muncul dalam SERP atau halaman pencarian pertama hasil pencarian. Namun banyak yang tidak melakukan optimasi website tersebut. Jika website tidak dioptimasi maka peluang website untuk muncul di halaman pertama hasil pencarian juga semakin kecil karena kalah dengan website-website dengan kualitas yang lebih bagus.
Baca Artikel : Apa yang Harus Diperhatikan dalam Menggunakan Jasa Pembuatan Website?
Alogaritma mesin pencari atau kita misalkan Google bekerja untuk memberikan rangking website dengan kriteria tertentu. Jika website Anda tidak memenuhi yang kriteria ini maka jangan harap berada dalam rangking halaman pertama.
Alogaritma Google akan mengutamakan website yang berkualitas baik mulai dari sisi konten yang diberikan sampai dengan tampilan websitenya yang user friendly, sehingga penggunannya bisa mendapatkan hasil browsing yang berguna juga.
Nah ketika Anda menerapkan Teknik SEO untuk meningkatkan rangking website, pastikan website sudah siap dan pantas untuk dikunjungi banyak orang.
Bagaimana Kriteria Website Berkualitas Itu?
Jika ingin meningkatkan kualitas website, maka Anda perlu mengetahui bagaimana standar atau kriteria website yang dikatakan baik.
Secara umum ada beberapa kriteria yang harus dimiliki jika ingin website memiliki kualitas yang baik, diantaranya adalah
- Speed
- Design dan navigasi website
- Content quality
- Responsibility
Masing-masing penjelasan mengenai kriteria website berkualitas bisa Anda pahami pada ulasan berikut ini:
1. Performa Website (Speed)
Membicarakan performa website akan sangat erat kaitanya dengan layanan hosting yang Anda gunakan. Sebab layanan hosting memegang peranan besar untuk media penyimpanan dan kecepatan website.
Secara umum, Performa website dipengaruhi oleh beberapa hal, misalnya
- scalability (jumlah kunjungan)
- kapasitas penyimpanan website
- ukuran dan jumlah konten
- tema dan plugin
- iklan
Apakah performa akan memengaruhi hasil SEO website? Tentu saja iya. Mesin pencari seperti Google akan mengutamakan website yang memiliki performa yang baik sehingga semakin lambat website Anda maka kemungkinan untuk masuk dalam SERP juga lebih kecil.
Performa website juga memiliki kemungkinan menyebabkan angka bounce rate website juga meningkat. Jika angka bounce rate website Anda cukup tinggi mengindikasikan bahwa website tidak begitu disukai.
Untuk memaksimalkan performa website ini, Anda perlu mengecek performa kecepatan terlebih dahulu, untuk kemudian Anda melakukan optimasi.
- Lihat performa hosting website Anda
Apakah hosting yang Anda gunakan saat ini sudah sesuai dengan kebutuhan website yang bisa menampung jumlah kunjungan website dan semua konten website? Jika paket hosting yang Anda gunakan ternyata kurang memenuhi kebutuhan berarti sudah waktunya Anda melakukan upgrade ke paket atau layanan hosting yang lebih tinggi.
- Optimasi dari dalam website
Lambatnya website juga bisa disebabkan karena beratnya program yang digunakan dari dalam website. Misalnya penggunaan tema dengan ukuran besar, gambar yang tidak di optimasi dan lain sebagainya. Maka solusinya adalah Anda harus melakukan pengoptimasian dengan cara menghapus data konten yang tidak digunakan, menghapus plugin yang tidak digunakan dan juga mengoptimasi ukuran gambar.
Dengan cara di atas beban di dalam website akan lebih ringan sehingga kecepatan juga lebih maksimal.
Baca Juga Artikel : Fungsi Website Desain yang Perlu Anda Ketahui
2. Design dan Navigasi Website
Taukah Anda bahwa design juga memiliki pengaruh untuk kualitas website? Design website adalah hal yang pertama kali dilihat pengunjung dari suatu website. Begitu website terbuka mereka akan langsung menilai bagaimana penampilan dan cara kerja website.
Design yang bagus bukan hanya tentang penggunaan banyak warna dan grafis, namun juga tentang kesederhanaan dan kemudahan navigasi website. Semakin mudah website dimengerti dan dioperasikan maka akan semakin memudahkan pengguna.
Apa yang orang butuhkan dalam satu website adalah informasi di dalamnya dan proses kerjanya. Maka buat website Anda mudah untuk dipahami dengan menatanya lebih sederhana namun informatif.
Untuk mengatur alur design website Anda bisa mengandalkan jasa website terbaik tanpa perlu pusing membuat dan memperbaikinya. Gunakan jasa website profesional dan rasakan manfaat yang didapatkan untuk bisnismu.
3. Kualitas Konten
Konten adalah satu alasan kenapa orang mengunjungi website Anda sehingga pengaruh konten terhadap kualitas website tidak bisa diremehkan.
Melalui konten pembaca bisa mengetahui kemauan Anda memberikan informasi yang berguna dan dibutuhkan oleh banyak orang. Semakin informatif dan menjawab kebutuhan masyarakat maka mereka menilai konten Anda cukup bagus.
Konten yang bagus tidak melulu harus hasil penelitian maupun informasi dengan bobot yang tinggi, selain harus liner dengan jenis website, pembahasan konten bisa dari hal yang sederhana. Misalnya cara menyelesaikan masalah yang sering terjadi di keseharian, resep masakan maupun tips dan review. Hal ini akan selalu dibutuhkan pembaca, bukan?
Konten yang kurang menarik juga memperbesar angkat bounce rate website, dimana pengunjung datang dan kemudian menutup website Anda untuk beralih ke website lain.
Google juga mengutamakan website dengan konten yang berkualitas lho. Hal ini untuk mengurangi konten spam dan iklan yang tidak berguna untuk pembaca.
Berikut tips sederhana membuat konten
- hindari penggunaan iklan yang berlebihan karena ini akan mengganggu pembaca.
- Hindari menggunakan konten plagiat
- Atur font dan layout blog agar lebih mudah di baca
- Buat headline yang menarik
- Sertakan keyword
- Sertakan backlink
Yuk mulai membuat konten yang bagus untuk meningkatkan kualitas website dan juga brand bisnis Anda.
4. Responsibility
Sudah taukah Anda maksud dari responsibility dalam website?
Responsibility memiliki makna kemampuan website diakses menggunakan beberapa perangkat yang berbeda. Mulai dari PC sampai perangkat mobile seperti smartphone dan tablet.
Hal ini cukup penting karena akan sangat memengaruhi jumlah kunjungan website. Jika website hanya bisa diakses menggunakan PC maka pengguna mobile phone tidak bisa menggunakannya, padahal mayoritas masyarakat menggunakan perangkat mobile untuk kegiatan di internet. Begitu juga sebaliknya.
Responsibility ini juga diperhatikan oleh Google, website yang flesibel untuk berbagai perangkat lebih diutamakan.
Dari penjelasan di atas, Anda bisa melihat apakah website Anda sudah masuk dalam kriteria berkualitas. Jika belum, tidak perlu khawatir sebab Anda masih bisa melakukan optimasi agar lebih bagus. Sedangkan jika website sudah masuk dalam empat kriteria ini maka Anda bisa terus melakukan optimasi secara berkala untuk mempertahankan dan memperbaiki kualitas.
Kesimpulan
Memperbaiki kualitas website merupakan satu hal penting untuk memaksimalkan performanya. Kualitas website yang baik juga akan memengaruhi rangking website dalam SERP. Ketahui kriteria website berkualitas dan maksimalkan website Anda sekarang juga.
Untuk mendapatkan website berkualitas dengan design terbaik, Anda bisa menggunakan jasa website WEB101. Layanan pembuatan website murah dan berkualitas, ramah untuk pelaku usaha menegah ke bawah sampai menengah ke atas. Harga pembuatan website mulai dari RP. 350.000 sudah termasuk domain, hosting dan design yang keren.
Hubungi kontak WEB101 untuk konsultasi dan pertanyaan lebih detail!
0 Comments
Trackbacks/Pingbacks