Jasa Buat Website Profesional – Zaman sekarang banyak sekali pelaku bisnis maupun layanan yang sudah melengkapi bisnisnya dengan website untuk memudahkan pelayanan dan promosi bisnis. Namun selain menggunakan website bisnis, muncul juga penggunaan aplikasi layanan.
Walau begitu, keduanya memiliki plus minusnya sendiri untuk bisnis, tidak selalu penggunaan aplikasi berarti akan membawa banyak kebaikan untuk bisnis. Pun sama dengan penggunaan website bisnis, tidak selalu website itu kuno dan tidak memberikan dampak yang baik untuk bisnis.
Baca Artikel : 7 Tips Memaksimalkan Website Bisnis Kamu
Jadi mana sih yang tepat untuk bisnis Anda? apakah lebih prefer buat situs web atau aplikasi? Mari kita bahas bersama
Website App
Website dan website app adalah dua hal yang berbeda lho. Jika website adalah situs resmi bisnis yang digunakan untuk penyampaian informasi untuk pengguna maupun umum, maka website app adalah website layanan yang digunakan dua arah seperti mengirimkan data, chating, dan interaksi lainya.
Sekarang ini banyak pelaku bisnis yang menggunakan website app ini untuk memberikan layanan kepada penggunanya agar lebih mudah dan cepat.
Pada dasarnya website aplikasi ini fungsinya sama dengan aplikasi mobile hanya saja menggunakan basis web sehingga pengguna tidak perlu lagi mengunduh atau memerlukan ukuran besar untuk disimpan dalam teleponnya.
Jadi sekarang ini anggaapan orang mengenai penggunaan website yang kuno ini hanyalah mitos, sebab sekarang ada website app ini yang memberikan performa yang baik dan mudah untuk pengguna. Beberapa contoh website aplikasi misalnya website e-commerce (Shopee), website ticketing (tiket.com, traveloka) dan lain sebagainya.
Anda bisa mendapatkan website ini juga cukup mudah, Anda bisa menggunakan jasa pembuatan website di sekitar Anda.
Aplikasi Mobile
Nah jika sudah membahas mengenai website app maka bagaimana dengan aplikasi mobile?
Mobile app atau aplikasi mobile bisnis adalah software pelayanan bisnis yang bisa diakses menggunakan perangkat mobile dengan terlebih dulu melakukan pemasangan atau penginstalan. Aplikasi mobile menyediakan banyak kelebihan-kelebihan yang tidak dimiliki oleh website app seperti kemudahan penggunaan dan fleksibilitas. Namun selain itu aplikasi mobile tetap memiliki sisi minusnya sendiri dimana ini juga perlu diperhatikan sebelum memutuskan untuk menggunakannya.
Beberapa contoh aplikasi mobile yang banyak disekitar kita adalah aplikasi ojek online, aplikasi editing foto dan video dan lain sebagainya.
Kelebihan dan Kekurangan Website Aplikasi
Sebelum lanjut memutuskan media mana yang cocok untuk marketing bisnis Anda, akan lebih baik jika mengetahui kelebihan dan kekurangan masing-masing media. Yang pertama kita bahas dahulu tentang website aplikasi,
Kelebihan website aplikasiKemudahan
1. Kemudahan
Membicarakan mengenai kemudahan dari website app, pastinya tidak kalah dengan aplikasi mobile itu sendiri. Sebab website app juga dibangun untuk memberikan kemudahan layanan kepada pengguna.
Apalagi website app ini tidak perlu melakukan penginstalan dalam perangkat mobile namun langsung bisa akses masuk di browser menggunakan akun masing-masing.
Baca Artikel : Jasa Pembuatan Website Jogja
2. Menjangkau Banyak Audience
Berbeda dengan aplikasi mobile yang bisa dicari di apps store, website app akan lebih mudah ditemukan di internet atau mesin pencari sehingga calon pengguna akan lebih mudah mengeksplor dan menggunakan layanan menggunakan website. Hal ini akan memberikan keuntungan popularitas bisnis memiliki peluang untuk meningkat sehingga jumlah user juga akan semakin bertambah.
Mudahnya informasi bisnis ditemukan di internet, membuat jangkauan juga meluas. Jangkauan pengguna pun tidak hanya dari dalam negeri namun lintas Negara. Tentunya hal ini membawa perkembangan yang baik untuk pelaku bisnis, bukan?
3. Responsif Untuk Pengguna Mobile
Nah, untuk website app ini banyak dikatakan sulit digunakan untuk di browser selular, bener ga sih?
Memang cara pembuatan website app ini lebih kompleks daripada website biasa dan terkadang memang tampilan website akan bermasalah jika dibuka di browser selular. Namun sekarang ada PWA (Progressive Website Application) dimana ini adalah system yang membantu web app mudah diakses walau menggunakan browser selular.
Sistem ini sangat membantu pemilik website applikasi dalam memberi pelayanan kepada pengguna sebab website tetap responsif, baik itu dari loading sampai dengan tampilan website yang mirip dengan aplikasi mobile. Jadi tidak perlu lagi download dan install aplikasi yang menghabiskan storage lagi.
Berkat system ini, website bisnis jadi lebih mudah digunakan dan user friendly. Salah satu contoh pengguna yang sudah menerapkan system PWA ini dalam website app nya adalah pembuatan website toko online Shopee.
Anda bisa mendiskusikan penggunaan system website PWA ini kepada jasa situs website Anda, sehingga website bisnis yang responsif bisa Anda dapatkan.
Kekurangan Website App
1. Pembuatan Website yang Rumit
Walau ini urusan pengembang website atau developer tapi untuk Anda pemilik bisnis juga harus tau jika pembuatan website app ini cukup rumit sehingga membutuhkan waktu pembuatan yang tidak sebentar.
Website aplikasi ini tidak dibuat secara instan atau menggunakan tema-tema dari CMS melainkan dibangun menggunakan pemrograman tertentu yang tidak sederhana. Apalagi website seperti ini harus memerhatikan navigasi, kemudahan penggunaan dan keamanan pengguna dengan baik.
2. Design Harus Responsif Untuk Semua Perangkat
Nah ini juga menjadi kekurangan dari website app dimana website perlu memiliki design yang responsif untuk berbagai perangkat jika ingin pengguna nyaman dan mudah dalam penggunaan.
Sayangnya, banyak website app yang memiliki design kurang responsif terutaman untuk penggunaan selular sehingga hal ini menyulitkan pengguna. Apalagi sekarang ini semua orang sudah berpindah menggunakan perangkat mobile untuk mengakses informasi dari internet, jika tidak didukung dengan design website yang responsif untuk mobile akan cukup disayangkan.
Namun sekarang ada system PWA seperti yang sudah dijelaskan di atas, sayangnya banyak yang masing awam dengan system ini sehingga tidak diterapkan dalam website app nya.
Itulah beberapa kelebihan dan kekurang website aplikasi untuk bisnis, Anda bisa menjadikan kekurangan dan kelebihan ini sebagai pertimbangan.
Kelebihan dan Kekurangan Aplikasi Mobile
Kelebihan Aplikasi Mobile
- Fleksibel
Aplikasi mobile memiliki fleksibilitas dalam penggunaanya. Bisa digunakan dimana saja dan kapan saja dengan mudah.
- Menaikkan Nama Brand
Penggunaan aplikasi mobile juga memberikan efek untuk menaikkan nama brand, jika aplikasi berjalan baik dan berkualitas, pengguna akan lebih mudah menghafal aplikasi yang digunakan.
Kekurangan Aplikasi Mobile
- Pengguna Harus Download dan Install Aplikasi
Aktifitas seperti ini tidak banyak disukai pengguna sebab download dan install membutuhkan data selular dan ruang penyimpanan telepon lebih besar sehingga orang berpikir dua kali untuk install aplikasi bisnis.
- Biaya Pembuatan yang Mahal
Daripada pembuatan website biasa dan website app, aplikasi mobile membutuhkan biaya yang tidak murah sebab prosesnya panjang dan rumit sehingga harga yang perlu dikeluarkan juga lebih besar.
Baca Artikel : Fungsi Website Desain yang Perlu Anda Ketahui
Pembuatan Website dan Aplikasi, Mana Sih yang Tepat Untuk Bisnis?
Ketika Anda menanyakan hal ini untuk bisnis yang masih baru atau berkembang, maka jawabannya adalah akan lebih baik jika menguatkan fondasi dulu menggunakan website aplikasi bisnis. Sebab memiliki aplikasi tanpa diawali dengan pembuatan website bisnis, akan sulit untuk mendapatkan keuntungan atau kemajuan darinya.
Bagaimana dengan penggunaan aplikasi untuk bisnis awal?
Sebelum kamu memilih menggunakan aplikasi, akan lebih baik jika kamu mengetahui apasih fungsi dari masing-masingnya?
Website untuk bisnis sangat membantu untuk akuisisi user atau media untuk mendapatkan banyak pengguna baru atau konsumen baru.
Sedangkan untuk aplikasi dibuat untuk meningkatkan pelayanan bisnis atau meningkatkan kualitas layanan untuk kemudahan pengguna.
Nah untuk bisnis akan lebih baik untuk memiliki website bisnis terlebih dahulu untuk kemudian diikuti penggunaan aplikasi jika itu dibutuhkan.
Jasa Pembuatan Website terjangkau
Ingin buat website bisnis yang responsif dan murah? Anda bisa menggunakan jasa buat website profesional yang membantu memenuhi kebutuhan website Anda. salah satu jasa pembuatan website adalah WEB101.
Hadir dengan paket website yang terjangkau untuk pembuatan website bisnis, mulai dari website company profil sampai dengan toko online dengan harga kurang dari satu jutaan. Jasa website professional hanya di WEB101.
Cek daftar paket murah dan design menarik di WEB101 sekarang juga!
0 Comments
Trackbacks/Pingbacks