Bisnis Startup yang Menjamur di Indonesia

Wednesday, 24 November 2021

Bisnis Startup

Bisnis Startup yang Menjamur di Indonesia – Startup secara bahasa memiliki arti rintisan atau perusahaan yang masih awal merintis usaha. Namun startup juga lebih umum dipahami sebagai perusahaan yang menggunakan teknologi di gital. Perusahaan ini tidak hanya bergerak di ranah website saja namun juga pengembangan aplikasi dan penggunaanya untuk menunjang keseharian masyarakat.

Perusahaan yang disebut dengan startup memiliki umur kurang dari 3 tahun dengan jumlah pekerja kurang dari 20 orang. Bisnis startup ini di Indonesia terlihat sebagai bisnis yang modern dan banyak menggunakan teknologi maupun pemasaran digital seperti penggunaan aplikasi dan juga pembuatan website yang menunjang bisnisnya.  

Startup di Indonesia

Munculnya startup di Indonesia sedikit banyak mempengaruhi pertumbuhan ekonomi dan kehidupan sosial masyarakat. Ada beberapa contoh starup yang popular di Indonesia baik dari segi manfaat bisnisnya maupun dari segi perusahaan tersebut.

Gojek

Gojek disini berperan sebagai platform layanan transportasi yang memberikan kemudahan dan kehidupan sehari-hari. Hanya dengan aplikasi Gojek Anda tidak perlu repot mencari ojek bengkel pengkolan atau menunggu lama mendapatkan layanan transportasi. Pun sekarang gojek sudah membuka layanan lainya seperti gosend, gofood dan lain sebagainya.

Tokopedia

Sekarang ini Tokopedia juga sudah bekerja sama dengan layanan ojek online Gojek, sehingga keduanya memiliki nama GoTo. Tokopedia adalah salah satu startup di bidang e-commerce atau market online dan menjadi e-commerce yang paling popular dan banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Sampai saat ini tokopedia menjadi e-commerce yang berpengaruh di Asia Tenggara.

Baca Artikel : Website VS Aplikasi Mobile? Mana yang Lebih Efektif untuk Bisnis

Traveloka

Di bidang penyedia jasa tiket dan akomodasi, Traveloka adalah salah satu Startup yang cukup popular di tengah masyarakat Indonesia. Siapa yang tidak suka dengan kemudahan memesan tiket secara online? Proses mudah dan cepat membuat Traveloka menjadi startup yang dipilih ketika ingin berpergian. Untungnya di masa pandemi ini, startup yang bergerak di bidang jasa penjualan tiket dan akomodasi ini bisa bertahan hingga sekarang.

Halodoc

Selanjutnya di bidang kesehatan, ada Halodoc yang membantu Anda mendapatkan layanan kesehatan secara online dan juga memenuhi kebutuhan informasi tentang kesehatan. Di website Halodoc sendiri banyak membagikan informasi mengenai informasi kesehatan yang juga dilengkapi dengan informasi layanan obat dan lain sebagainya.

Itulah beberapa contoh startup di Indonesia, banyak diantaranya yang bergerak menggunakan website app dan juga aplikasi mobile. Dalam hal pengembangan aplikasi dan website ini umumnya perusahaan startup akan menggunakan jasa website profesional untuk membangun website yang mudah digunakan dan minim terjadinya gangguan.

3 Langkah Awal  Membangun Bisnis Startup

Membangun startup bukan perkara yang mudah, selain karena membutuhkan modal yang besar juga memiliki banyak saingan dibidangnya. Umumnya dalam proses pembangunan startup ada beberapa tips dan langkah yang bisa dipelajari.  Tips membangun bisnis startup yang bisa Anda pelajari yaitu :

Tentukan Ide Bisnis

Bisnis startup merupakan perusahaan dengan visi untuk menyelesaikan permasalahan sosial oleh sebab itu inovasi menjadi hal yang tak terpisahkan dari perusahaan model ini dengan visi yang seperti itu, pastikan ide bisnis yang Anda buat potensi menjadi jawaban dari masalah yang di hadapi masyarakat.

Anda bisa mulai melakukan riset dengan mangamati lingkungan yang ada di sekitar tempat tinggal perhatikan juga beberapa hal yang sering mengganggu masyarakat sekitar.

Bisnis Startup
3 Langkah Awal  Membangun Bisnis Startup

Ketika Anda menerapkan visi bisnis model ini, besar kemungkinan bisnis startup yang Anda bangun akan bertahan lama. Sebab produk yang Anda tawarkan di butuhkan oleh masyarakat.

Cari Sumber Dana

Seperti yang kita pelajari di atas, startup memiliki modal yang besar untuk mengembangkan suatu ide dan menerapkannya dalam bentuk nyata. Untuk itu startup memerlukan beberapa sumber dana yang berasal dari beberapa sumber, misalnya

  1. Simpanan pribadi dan kredit
  2. Pendanaan perusahaan
  3. Crowdfunding, investasi
  4. Investor

Temukan Tim  

Ketika Anda baru membangun bisnis startup orang yang Anda ajak diskusi menjadi hal oenting untuk proses kedepannya. Orang-orang yang sepemikiran dengan Anda bukan berarti orang yang selalu sependapat dengan apa yang Anda pikirkan.

Baca Artikel Tentang Cara Optimalkan Website untuk Kemajuan Bisnis Toko Online

Mempunyai visi misi yang sama melainkan dapat membangun sebuah bisnis startup lalu memberikan kontribusi untuk dikehidupan sosial.pada pendekatan dan insight akan terlahir dengan munculnya sebuah ide dan inovasi yang sangat berguna untuk perusahaan dalam melakukan perkembangan bisnis startup ini.  

Mendirikan startup memang bukan hal yang mudah dan langsung jadi, ada banyak proses trial dan error yang dilalui. Bisnis juga tidak semudah yang dipikirkan, bisa jadi masalah ada pada dana, pengembangan dan hal lainya.

Kesimpulan

Untuk membangun startup yang bisa berkembang memerlukan jalan yang panjang dan tentunya strategi dan effort jika bisnis sudah berjalan maka Anda bisa mendapatkan pendapatan yang cukup menggiurkan.

Baca Artikel : Kenapa Sih Design Website Sangat Penting Untuk Bisnis Online

Salah satu komponen yang dibutuhkan dalam menjalankan startup adalah hadirnya website baik untuk pelayanan maupun perusahaan. Seperti yang kita tahu startup di Indonesia semuanya didukung dengan website officialnya masing-masing dan tentunya aplikasi sebagai kemudahan penggunaan.

Jika Anda ingin terlihat profesional dan menggunakan website sebagai bagian dari bisnis dan marketing, bisa menggunakan jasa website dari Web101. Ada banyak website yang dapat Anda buat di Web101, onlinekan bisnis Anda sekarang juga dengan website!

Itulah penjelasan mengenai Startup semoga bermanfaat!

bikin wesbite murah

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

jasa website murah

Portofolio Terbaru

Pin It on Pinterest

Share This
bikin wesbite murah