Cara Cek Performa Website Melalui GT Metrix – Cek performa website adalah salah satu hal yang perlu dilakukan untuk mengelola website. Tidak hanya mengurus tampilan dan isi konten saja, kecepatan website juga sangat akan mempengaruhi SEO websitenya. Semakin cepat waktu loading website, semakin bagus kualitas website. Tentunya juga semakin banyak disukai pengunjung dan juga memiliki score SEO yang lebih baik.
Salah satu alat yang digunakan untuk mengecek performa website adalah GTMetrix.
Apa itu GTMetrix?
GTMetrix merupakan alat untuk mengetahui performa sebuah website, terhitung dari beberapa aspek yaitu GTMetrix Grade, Core Web Vitals. Data tersebut sangat mempengaruhi posisi di google karena algoritma ini mengutamakan dari data Core Web Vitals tersebut.
Baca Artikel : Hal yang Dilakukan Setelah Memiliki Website?
Cara menggunakan GTMetrix sangat mudah. Langkah awal yaitu masuk di halaman GTMetrix kemudian ketikan nama website kamu dan tunggu hasilnya. Setelah hasil muncul kamu bisa tinggal memperbaiki performa skor yang masih memiliki hasil rendah.
Pada saat melakukan pengujian, kamu akan mendapatkan beberapa tampilan skor dan penjelasan mengenai performa website.
Selanjutnya kamu akan diberitahu berapa waktu untuk meload konten yang memiliki ukuran besar. Berapa kecepatan website anda di tools ini? Jika skor websitemu masih D maka kamu harus segera memperbaiki kecepatannya.
Bagaimana Cara Menggunakan GTMetrix
Untuk bisa menggunakan GTMetrix kamu bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini:
1. Masuk di Website GT Metrix
Silahkan masuk di website www.gtmetrix.com untuk memulai mencoba menguji seberapa cepat website Anda berjalan.
2. Tulis Nama Domain Website Anda
Selanjutnya adalah silahkan menuliskan nama domain Anda di kolom domain. Untuk kemudian segera klik test your site untuk memulai proses pengujian
3. Proses Pengujian Website Sedang Berlangsung
Selanjutnya adalah tunggu proses pengujian halaman sampai selesai. Tunggu proses ini satu hingga 2 menit.
4. Proses Pengujian Selesai Dilakukan
Selanjutnya adalah hasil dari proses pengujian. Tingkat kecepatan website Anda digambarkan dengan grade A-D semakin baik maka hasilnya mendekati A. sebaliknya semakin buruk kecepatan website hasilnya akan menjauhi A.
Bagaimana dengan website kamu? Apakah sudah dicek berapa nilai kecepatannya? Jangan lupa waktu loading speed website sangat penting dilakukan atau di cek terus sehingga website kamu akan terjaga performanya.
Kenapa Cek Performa Website Begitu Penting?
Ada banyak alasan kenapa mengecek performa website begitu penting. Diantaranya adalah karena
- Mempengaruhi kualitas SEO website
- Mempengaruhi User Experience(UX) website
Jadi dengan dua alasan di atas dapat dipahami bahwa menilai kecepatan website menjadi satu hal yang cukup penting dilakukan.
Baca Artikel Tentang : Tips Meningkatkan Traffic Website Secara Signifikan
Urusan Website Serahkan Saja Di Web101
Bingung mengelola urusan website proses pembuatannya? Anda bisa menggunakan jasa pembuatan website profesional terbaik dari Web101. Layanan pembuatan website yang memberikan banyak kemudahan dan harga yang murah untuk hasil website yang profesional.
jasa pembuatan website murah di Web101 mulai dari 300 ribuan sudah dapat tampilan website terbaik dan profesional untuk membantu Anda publikasi layanan secara elite juga.
Buat website terbaik di Web101!
0 Comments