Pindah Dari Blogspot Ke WordPress Self Hosted, Bisakah?

Thursday, 3 February 2022

Pindah Dari Blogspot Ke Wordpress Self Hosted, Bisakah?

Pindah Dari Blogspot Ke WordPress  Self Hosted, Bisakah? Pernahkah Anda  melihat seseorang yang memidahkan websitenya dari blogger.com ke WordPress ? Sebab sudah ada banyak sekali pengelola blog yang memindahkan blognya dari blogger yang biasa dikenal dengan blogspot ke WordPress. Salah satunya adalah Gita Savitri yang dikenal dengan opininya. Dulunya ia menggunakan blogspot sebagai platform untuk ngeblog lho, sekarang sudah menggunakan website yang lebih profesional.  

Tentu saja hal ini tidak mengherankan, bahkan banyak orang yang melakukannya. Apakah Anda  adalah salah satu orang yang akan berpindah tempat ngeblog? Jika iya, berikut artikel yang pas buat Anda  untuk dibaca sebelum melakukan pindah website dari blogger ke WordPress.

Kenapa Banyak Orang yang Ingin Pindah dari Blogspot Ke WordPress ?

Ada banyak alasan kenapa banyak orang yang ingin berpindah dari blogspot ke WordPress . Salah satunya adalah pengguna ingin mendapatkan profesionalitas dengan menggunakan WordPress . Beberapa alasan kenapa migrasi ini dilakukan adalah  

Profesionalisme

Satu hal utama yang membuat banyak orang menyukai menggunakan WordPress  adalah karena ia bisa meningkatkan kelas atau kualitas blog Anda. Jika menggunakan blogger maka tampilan akan terlihat template dan kurang profesional.

Apalagi dengan domain yang dimiliki, jika menggunakan WordPress  berbayar atau WordPress  self hosted, maka akan memiliki alamat domain khusus. Misalnya seperti ini

Blogger.comWordPress  Self Hosted
namablog.blogspot.comnamadomain.com

Dari sisi domain saja sudah terlihat maka yang profesional, WordPress  lebih terlihat singkat dan mudah diingat. Sedangkan jika blogspot sudah terlihat blog gratis.

Fitur yang Lengkap

Salah satu alasan kenapa banyak orang berpindah menggunakan WordPress  adalah karena fitur yang diberikan lebih banyak daripada blogger.com. Tentu saja hal ini akan membantu pengelola meng eksplor hal yang lebih luas, misalnya dalam hal penulisan artikel sampai dengan postingan konten yang lainya.

SEO

Taukah Anda bahwa WordPress  memiliki kemampuan SEO yang lebih baik daripada blogger.com sehingga website yang menggunakan WordPress  akan lebih mudah untuk mendapatkan peringkat di google.

Tidak heran sekarang ini kita banyak mengetahui website personal atau blog pribadi bisa menempati posisi atau rangking tertentu di hasil pencarian google.

Ketersediaan Plugin dan Tema

Selanjutnya adalah ketersediaan plugin wordpress dan tema dari WordPress  yang cukup lengkap dan juga bisa digunakan secara gratis. Pun tema yang disediakan cukup terlihat profesional dan menarik, sehingga memberikan kemudahan untuk pengguna.

Inilah yang membuat WordPress  lebih banyak disukai dibandingkan dengan blogger.com. Selain memiliki fitur lengkap juga cocok untuk membangun website yang profesional seperti website bisnis.

WordPress  Untuk Website Bisnis

Sebelum memutuskan untuk melakukan migrasi website dari blogspot ke WordPress , Anda  perlu mengetahui dulu bahwa akan lebih baik jika WordPress  digunakan untuk website bisnis. Dimana website jenis ini akan selalu dikelola dan dimanage dengan baik.

Jika ingin membuat website yang ditinggal seperti blog atau sejenisnya, lebih baik menggunakan WordPress  gratis atau tetap menggunakan blogspot. Karena akan cukup sayang jika mengeluarkan uang namun website tidak dikelola.

Baca Artikel 4 Kesalahan Desain Website yang Sering Dilakukan

Namun ada juga blog pribadi yang menghasilkan uang sehingga blog bisa teru berjalan dan bermanfaat.

Untuk website company profil, toko online dan portal berita memang tidak bisa dipaksakan menggunakan blogger.com karena ada banyak fitur yang tidak support sehingga website juga akan lebih sulit untuk di maksimalkan.

Memindah Dari Blogspot/Blogger.com Ke WordPress  

Ada beberapa Langkah besar yang perlu dilakukan untuk memindahkan blogspot yang Anda  miliki ke WordPress . Beberapa diantaranya adalah

Belangganan Web Hosting

Satu hal yang perlu dilakukan pertama kali untuk memindahkan blogspot ke WordPress  adalah berlangganan hosting terlebih dahulu. Dari berlangganan hosting ini, Anda akan mendapatkan akses secara mudah untuk membangun WordPress .

Install WordPress

Lakukan penginstalan WordPress  dari layanan hosting yang Anda gunakan. Jika WordPress  sudah diinstal maka pengaturan di dalamnya juga akan lebih mudah.

Backup Data dari Blogger.com ke WordPress  

Jika ingin memindahkan data blogger ke WordPress  maka perlu untuk menyalin data dengan cara melakukan backup blogger. Dengan melakukan backup ini data tidak akan hilang atau rusak.

Setelah di backup, data bisa langsung diimport ke WordPress . Jika data sudah terimport maka postingan – postingan lama Anda akan tetap ada.

Redirect Traffic

Redirect adalah proses teknis yang memiliki tujuan untuk menghubungkan Kembali konten yang terdirect di blog lama Anda ke WordPress  yang baru.

Proses ini perlu dilakukan untuk menjaga rangking website dan visibilitas website Anda. jangan sampai setelah pindah kemudian ada masalah.

Baca Artikel Jasa Website Murah Tahun 2022

Itulah 4 hal besar yang perlu dilakukan dalam proses pindah website dari blogger ke WordPress. Dengan memahami empat Langkah ini, prosesnya akan semakin mudah dilakukan karena sudah paham dasarnya.

Kesimpulan

Untuk melakukan perpindahan dari blogspot ke WordPress memang diperlukan pindah website. Dimana ini merupakan proses transfer data dari blogspot ke WordPress baru. Untuk melakukannya Anda perlu melakukan beberapa hal dasar seperti mendaftarkan layanan hosting sampai dengan backup dan redirect di WordPress.

Nah jika Anda tidak mau ribet dengan proses perpindahan dan pembuatan website di WordPress, bisa menggunakan jasa website dari Web101. Membuka jasa pembuatan website profesional untuk Anda sehingga bisa mendapatkan website impian. Harga mulai dari 350ribuan sudah dapat website terbaik sekaligus hosting dan domainnya.  

Sekian ulasan tentang migrasi website blogspot ke wordpress hari ini, semoga bermanfaat!

bikin wesbite murah

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

jasa website murah

Portofolio Terbaru

Pin It on Pinterest

Share This
bikin wesbite murah