4 Alasan Kenapa Design Website Sangat Penting – Pernahkah kamu melihat design website yang menarik dan membuat kamu terkesan karena melihatnya? Begitulah efek website yang memiliki design yang menarik. Bagaimana dengan websitemu? Apakah sudah memiliki design website yang menarik? Bukan hanya dari tampilan saja website dikatakan menarik namun juga dengan navigasi dan tata layout yang enak dilihat. Hal ini membuat website menjadi salah satu media yang harus di perhatikan tampilanya.
Baca Artikel : 6 Inspirasi Website Bisnis Lokal Untuk Anda
Tidak heran banyak jasa web design yang membantu kamu menemukan design web yang menarik. Tentunya penataan design website semenarik mungkin bukan tanpa alasan ya! Ada banyak alasan yang bisa kamu ketahui dari pembuatan design website yang menarik. Apa sajakah itu? Berikut ulasan tentang 5 alasan kenapa design website sangat penting.
Memberikan Kesan Pertama Yang Super
Jangan pernah meremehkan kekuatan tampilan website untuk memberikan kesan pertama untuk para pengunjung. Sebelum menentukan untuk lanjut ke bagian lebih dalam, pengunjung akan menentukan berdasarkan tampilan websitenya terlebih dahulu. Sehingga dalam hal ini penampilan pertama yang dimiliki website adalah penentu untuk melihat tindakan selanjutnya yang dilakukan pengunjung.
Salah satu yang menentukan ketertarikan pengunjung atas website kamu adalah penampilan website, pembentukan citra yang bagus dan kesan yang positif ditentukan dari tampilan website ini, jadi jangan sampai website memiliki tampilan yang kurang. Bentuk citra positif dari tampilan awal website untuk menarik minat pengunjung hal ini bisa menarik minat pengunjung untuk mengetahui informasi website lebih dalam.
Pembentukan kesan juga bisa kamu lakukan dari tampilan ini, jika kamu ingin dinilai dengan karakter yang simpel dan modern maka gunakan perpaduan dan gambar yang sederhana dan padukan warna putih dengan hitam atau warna-wanra gelap lain hindari pengunaan banyak warna untuk menghindari kesan ramai, jika kamu ingin memberikan kesan tradisional maka gunakan warna-warna cokelat, krem, kuning dan putih untuk menghadirkan warna vintage.
Sebagai Branding
Penampilan website juga bisa digunakan sebagai branding website. Branding adalah membuat karakter yang mudah dikenali banyak pengguna internet, branding di internet perlu untuk dibangun untuk membangun citra positif sehingga pengunjung bisa dengan mudah mengenali karakter website kamu.
Baca Artikel : Inspirasi Bisnis yang Bisa Di Onlinekan, Yuk Berbisnis!
Branding sangat diperlukan di berbagai media dalam masa digital ini, termasuk website. Beberapa jenis website yang sudah dikenal akan karakternya ini seperti di website travel pergidulu.com ataupun website gojek.com yang dikenal memiliki website yang didominiasi warna hijau dan memiliki gaya atraktif dan menarik ataupun website profesional dari e-commece besar di Indonesia seperti shopee.co.id yang dikenal dengan warna orange untuk seluruh websitenya. Website kamu juga bisa di kenal berdasarkan ciri-cirinya seperti ini dengan melakukan branding yang tepat kepada website.
Memudahkan Penyampaian Informasi
Informasi dari website tidak semua bisa terserap dengan baik oleh pengunjung, bisa jadi karena pengunjung merasa bosan dengan banyaknya teks dalam website ataupun karena design website yang membosankan sehingga ia hanya men-scroll dan membaca sekilas. Yuk.. kamu bisa membuat pengunjung menyerap informasi dengan baik dengan membuat design yang disesuaikan dengan target pengunjung kamu sehingga kamu bisa menemukan cara penyampaian informasi yang tepat.
Misalnya menggunakan banyak gambar daripada teks untuk mewakili informasi, atau membuat design website yang disampaikan dengan teks singkat namun padat atau dengan cara lain yang lebih efektif.
Design sangat memengaruhi pengunjung dalam membangun mood menyerap informasi, semakin design bagus maka semakin ia akan penasaran dan menyusuri semua bagian website dengan tuntas, berbeda dengan website yang membosankan, ia hanya akan membuka website dan scroll jika informasi yang ia butuhkan sudah dapat maka ia akan segera meninggalkan website tanpa meninggalkan kesan yang bagus.
Kemudahan pengunjung atas kemudahan menyerap informasi ini juga dibantu oleh navigasi website, semakin navigasi mudah di pahami maka ia juga akan menyerap informasi dengan mudah.
Menunjukkan Kualitas Usaha
Design website bisa menjadi media untuk melihat kualitas usaha, perlu diperhatikan kualitas usaha bukan hanya dilihat dari jumlah penghasilan atau besar kecilnya usaha saja namun dilihat dari pelayanan mereka kepada pengunjung. Jika mereka bisa memberikan yang terbaik untuk pengunjung maka pengunjungpun akan merasakan kualitas usaha mereka bagus, sebaliknya usaha yang hanya ingin memperoleh keuntungan tanpa memerhatikan kenyamanan pengunjung tentunya akan dilihat kurang profesional pula oleh pengujung.
Baca Artikel : Ketahui Kekuatan Headline Untuk Konten Anda!
Mengelola website dengan baik juga bentuk memberikan kenyamanan pelayanan kepada pelanggan karena mereka bisa mengakses informasi dengan baik. Perusaahaan yang baik pasti akan rela mengeluarkan modal untuk pengelolaan website agar website terawat dan berkualitas pula. Modal yang perusahaan keluarkan akan sebanding dengan hasil yang akan mereka dapatkan jika bisa mengelola website dengan baik. Pengunjung akan menilai kualitas perusahaan dari tampilan website yang mereka kelola.
Oleh sebab itu kelola websitemu sesuai dengan karakter yang ingin kamu bangun, tingkatkan kualitas website agar bisa menarik perhatian pengunjung lebih besar.
Bagaimana Sih Tampilan Website Yang Menarik?
Berikut adalah apa yang pengunjung inginkan untuk tampilan website agar memberi mereka kenyamanan dalam mengakses websitenya. Saat kamu menggunakan jasa web design kamu bisa memesan layout yang cocok untuk websitemu untuk kemudian bisa kamu kelola dengan baik. Beberapa ciri tampilan website yang menarik adalah
Minim Iklan Yang Mengganggu
Iklan adalah salah satu sumber penghasilan yang digunakan pemilik website, adanya iklan di tempat-tempat tertentu dan dalam jumlah yang minim tidak akan mengganggu kenyamanan pengunjung dalam mengakses website namun jika iklan yang ditampilkan cukup banyak dan mengganggu akses website pastinya ini adalah tampilan website yang sangat tidak disukai pengunjung webite. Sebagai media informasi yang banyak diakses pengunjung, sebaiknya iklan tidak mengganggu pengunjung sehingga informasi yang akan di sampaikan jadi tertutup oleh iklan. Selain mengganggu iklan ini juga menjadi alasan kenapa pengunjung menutup website kamu.
Menggunakan Font yang Mudah di Baca
Salah satu kriteria website yang memiliki tampilan yang menarik adalah memiliki tipe tulisan atau font yang standar atau mudah di baca. Misalnya menggunakan font Arial atau Times New Normal dengan ukuran 11 sampai 12 dengan warna hitam, ini adalah peraturan yang sudah sangat umum untuk penulisan karena memudahkan seseorang membacanya.
Baca Artikel : Fitur Yang Harus Ada dalam Website Bisnis
Penggunaan font-font yang berwarna-warni dengan ukuran terlalu besa dan terlalu kecil tentunya akan mengganggu pengunjung website dalam memahami informasi website.
Menggunakan Tema yang Sesuai dengan Website
Penggunaan tema adalah hal yang sangat memengaruhi tampilan website, menggunakan tema yang tepat kamu bisa memberi kesan yang dalam untuk pengunjung website. Seperti kesan profesional maupun kesan kreatf, unik maupun kesan simpel. Tema yang bagus bisa kamu dapatkan secara cuma-cuma di wordpress theme namun jika ingin tema yang lengkap dan bagus, kamu bisa membelinya. Jangan khawatir rugi karena tema yang disediakan memberikan penampilan yang bagus untuk websitemu.
Tampilan website adalah hal nomor 1 yang harus dijaga untuk menarik pengunjung dan mendapatkan kesan yang bagus. Jika tidak bisa mengelola website secara mandiri kamu bisa menggunakan jasa web design untuk hasil website yang keren dan profesional, salah satunya dari WEB 101 yang membantu Anda mendapatkan design website yang berkualitas.
0 Comments
Trackbacks/Pingbacks